RSS
You can replace this text by going to "Layout" and then "Page Elements" section. Edit " About "

melakukan prosedur administrasi



JENIS –JENIS SURAT

A.    Jenis-jenis surat
Surat dapat digolongkan ke dalam berbagai macam.
1.      Berdasarkan sifatnya, surat dibedakan menjadi 4, yaitu:
a.       Surat pribadi, adalah surat yang ditulis oleh seseorang yang isinya menyangkut kepentingan pribadi. Surat pribadi digolongkan menjadi dua surat pribadi yang sifatnya kekeluargaan dan surat pribadi yang bersifat setengah resmi.
b.      Surat dinas, adalah surat yang dibuat oleh instansi pemerintah atau swaasta yang isinya menyangkut kedinasan.
c.       Surat sosial, adalah surat yang berisi kepentingan sosial dan dibuat oleh lembaga-lembaga sosial
d.      Surat niaga/bisnis, adalah surat yang dibuat oleh suatu badan usaha atau perusahaan yang berisi mengenai masalah perdagangan/bisnis atau jual beli.
2.      Berdasarkan wujudnya, surat dibedakan menjadi 5, yaitu:
a.       Surat bersampul/biasa adalah surat yang penulisannya menggunakan kertas biasa dan menggunakan sampul.
b.      Surat memorandum dan nota dinas
Memo adalah catatan singkat yang dibuat oleh pejabat atasan yang ditunjukkan kepada bawahan atau sebaliknya atau antar pejabat setingkat dan biasanya bersifat informal.
Nota adalah catatan singkat yang dibuat oleh pejabat atasan ditunjukkan kepada bawahan yang isinya bersifat formal.
c.       Telegram adalah suatu tulisan, tanda-tanda atau berita yang dikirimkan dari jarak jauh.
d.      Kartu pos adalah selembar kertas yang berukuran 10 x 15 cm yang dapat digunakan untuk menulis surat pendek dan bersifat tidak rahasia.
e.       Warkat pos adalah selembar kertas yang dibuat sedemikian rupa dan apabila dilipat menjadi sebuah sampul yang bagian dalamnya digunakan untuk menulis surat.
3.      Berdasarkan keamanan isinya, surat dibedakan menjadi:
a.       Surat biasa adalah surat yang tidak menimbulkan suatu akibat tertentu apabila isinya diketahui oleh orang lain.
b.      Surat rahasia adalah surat yang isinya tidak  boleh diketahui oelh orang lain. Cara pengirimannya menggunakan dua sampul. Sampul pertama diberi kode R atau RHS, dan sampul kedua ditulis alamat yang dituju.
c.       Surat sangat rahasia adalah surat yang isinya tidak boleh diketahui oleh orang lain, biasanya menyangkut keamanan suatu negara. Cara pengirimannya menggunakan tiga sampul. Sampul pertama dan sampul kedua diberi kode SR atau SRHS dan sampul ketiga ditulis alamat yang dituju.
d.      Surat konfidensial adalah surat yang isinya hanya boleh diketahui oleh orang yang bersangkutan.
4.      Berdasarkan banyaknya sasaran yang akan dicapai, surat dibedakan menjadi:
a.       Surat biasa adalah surat yang dikirimkan kepada satu orang atau organisasi atau alamat yang tertulis dalam sampul
b.      Surat edaran adalah surat yang ditunjukkan kepada banyak orang atau masyarakat umum.

5.      Berdasarkan proses penyampaiannya, surat dibedakan menjadi:kila
a.       Surat biasa adalah surat yang tidak harus segera disampaikan atau diselesaikan
b.      Surat kilat adalah surat yang harus segera disampaikan kepada penerima
c.       Surat kilat khusus adalah surat yang dijamin pengirimannya selama 1 x 24 jam oleh PT pos dan harus secepatnya disampaikan kepada penerima
d.      Surat tercatat adalah surat yang jaminannya lebik baik dari surat kilat khusus karena pihak pos akan selalu memonitor terus. Surat ini menggunakan resi pos sebagai bukti bahwa surat sudah dikirim dan sudah diterima oleh penerima surat.
B.     Surat niaga
Surat niaga adalah surat-surat yang dipergunakan oleh orang –orang atau badan-badan usaha yang menyelenggarakan usaha atau bisnis dengan tujuan untuk mencari keuntungan. Surat niaga dibuat oleh calon pembeli dan atau pembeli dengan penjual. Macam – macam surat yang dibuat oleh penjual adalah sebagai berikut;
1.      Surat perkenalan
2.      Surat penawaran
3.      Surat pengiriman barang
4.      Surat penyelesaian
5.      Surat penagihan
6.      Surat pengakuan penerimaan pembayaran
Adapun surat-surat yang dibuat calon pembeli atau pembeli, macamnya adalah:
1.        Surat permintaan penawaran
2.        Surat pesanan
3.        Surat pengaduan
4.        Surat pengguhan pembayaran
5.        Surat pembayaran
Dokumen – dokumen bisnis yang biasanya disertakan dalam surat bisnis adalah:
1.        Kuintansi adalah suatu bukti pembayaran pada waktu pembayaran atau penyerahan sejumlah uang dimana penerima uang harus menulis nama yang menyerahkan uang.
2.        Invoice adalah daftar perincian barang – barang yang diperjualbelikan disertai dengan harga dan jumlah barang
3.        Packing list adalah daftar perincian barang-barang yang ada dalam peti atau koli
4.        Nota jual beli adalah surat keterangan yang dikeluarkna oleh penjual apabila ada pesanan atau pembelian.
5.        Wesel tagih adalah suatu perintah secara tertulis tanpa syarat yang ditunjukkan kepada pihak lain untuk membayar sejumlah uang seperti tercantum dalam wesel kepada orang yang membawa wesel tersebut.
6.        Cek adalah surat perintah membayar kepada bank supaya membayar sejumlah uang kepada pihak tertentu yang namanya tercantum pada lembar cek tersebut.
7.        Promes adalah surat perintah atau pengakuan kesanggupan dari orang yang mempunyai utang bahwa ia akan membayar utangnya pada hari yang telah ditentukan.
8.        Konosemen adalah surat angkut untuk barang-barang yang diangkut dengan menggunakan kapal
9.        Asuransi adalah suatu pertanggungan terhadap barang-barang atau apa saja yang telah diasuransikan kepada perusahaan asuransi.
10.    Air way bill adalah surat angkutan yang disertakan pada barang-barang yang akan dikirim dengan kapal udara atau pesawat.
C.     Surat dinas
Surat dinas adalah surat yang berisi hal penting yang berkenaan dengan administrasi pemerintah dan pembangunan yang dibuat oleh lembaga pemerintah. Ciri-ciri umum surat dinas sebagai berikut:
1.      Biasanya tidak menggunakan salam pembuka dan salam penutup
2.      Tidak ada inisial
3.      Tempat dan tanggal surat dapat ditulis di bawah atau di atas
4.      Di bawah nama penandatangan surat ditulis nomor induk pegawai (NIP)
5.      Jika untuk militer yang menandatangani surat tersebut ditulis nama pangkatnya
6.      Untuk sebutan, baik dalam hubungan kalimat dengan kalimat adalah sebagai berikut:
a.       Untuk pejabat yang lebih tinggi dipergunakan Bapak
b.      Untuk pejabat yang setingkat dan lebih rendah dipergunakan Saudara
c.       Untuk hubungan dengan pihak swasta dipergunakan Saudara
d.      Untuk pejabat perwakilan asing dipergunakan Tuan
Surat dinas dapat dibedakan bermacam-macam yaitu:
1.    Surat Dinas
2.    Nota Dinas
3.    Memo
4.    Surat Pengantar (biasa & kolom)
5.    Surat Kawat
6.    Surat Keputusan
7.    Surat Edaran
8.    Surat / Kartu Undangan
9.    Surat Tugas (biasa & kolom)
10.               Surat Kuasa
11.               Pengumuman
12.               Surat Pernyataan
13.               Surat Keterangan
14.               Berita Acara

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar